Jenis-Jenis Penulisan di Media dan Karakteristik Penulisan Online
- Artikel yaitu suatu tulisan singkat yang mana mempunyai beberapa tujuan
- Tajuk (editorial) yaitu pernyataan resmi suatu media terhadap suatu isu. Tulisan tersebut mewakili setiap orang yang berada pada media tersebut. Jadi tidak bisa ditulis sembarang orang
- Kolom : memuat argumentasi yang kuat dari sisi penulis. Namun kolom memiliki sisi yang unik dimana terdapat humor bahkan anekdot didalamnya. jadi bisa dibilang kolom adalah tulisan mengkritik yang dapat membuat pembacanya dapat berpikir sekaligus tertawa
- Esai : teknik penulisannya mirip dengan artikel opini atau argumentasi. Bedanya, tulisannya lebih panjang dan biasanya juga ada solusi singkat tentang masalah yang diangkat. Esai merupakan uraian sebuah masalah berdasarkan sudut pandang penulis yang didasarkan bukti yang kuat, yang mana pada umumnya di akhir tulisan terdapat solusi singkat terhadap permasalahan yang menjadi 'concern' si penulis tersebut.